[ad_1]
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan Jakarta International Stadium (JIS) belum bisa digunakan untuk kegiatan non-olahraga, termasuk Reuni 212. Riza menyebut JIS untuk saat ini difokuskan untuk agenda olahraga.
Soal peruntukan JIS di luar kegiatan olahraga bermula ketika Serikat Buruh hendak melakukan Mayday Fiesta. Kala itu Serikat Buruh meminta May Day Fiesta diizinkan untuk digelar di JIS.
Riza sempat menekankan Pemprov DKI menolak JIS digunakan untuk kepentingan politik. “JIS itu digunakan bersama untuk olahraga kepentingan seni budaya bahkan kepentingan agama. JIS tidak boleh digunakan untuk kepentingan politik,” ujar Riza kepada wartawan, Kamis (13/5/2022) malam.
Sehari kemudian Riza kembali ditanya hal serupa terkait peruntukan JIS dalam kegiatan politik. Riza pada saat itu meluruskan. Riza mengatakan JIS bisa digunakan untuk kepentingan masyarakat Jakarta, termasuk kegiatan buruh, dengan syarat kegiatan positif dan sesuai undang-undang.
“JIS dibangun untuk kepentingan masyarakat Jakarta dan kebanggaan Indonesia untuk kepentingan olahraga dan seni budaya sosial keagamaan, dan termasuk kegiatan lainnya yang bermanfaat. Termasuk kegiatan buruh, silakan bila dimungkinkan waktunya, silakan, kita tidak melarang semua kegiatan yang positif yang baik dan benar sesuai peraturan perundang-undangan,” ujar Riza Patria di kantor Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (13/5/2022).
Riza lalu berbicara tentang kemungkinan penggunaan JIS pada masa kampanye Pemilu 2024. Namun Riza mengatakan pihaknya masih menunggu aturan yang akan dikeluarkan JakPro.
“Termasuk nanti kalau masa kampanye 2024 kan selama ini di stadion. Kalau dimungkinkan di JIS saya kira nanti, tapi nanti saya tunggu pengaturan dari JakPro,” kata Riza.
“Yang penting itu aset milik bersama kita jaga kebersihannya kerapiannya dan lain sebagainya,” sambungnya.
Riza lalu ditanya lagi soal bagaimana jika Reuni 212 digelar di JIS. Kala itu Riza memberi lampu hijau.
“Ya semua apa pun kegiatan yang dirasa baik, tidak melanggar aturan perundang-undangan, dibolehkan, apa saja yang tidak melanggar,” ujar Riza di kantor Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (13/5/2022).
Wagub Klarifikasi JIS Belum Bisa Dipakai untuk Reuni 212
Sehari kemudian Riza Patria meluruskan pernyataannya soal bisa tidaknya jika Reuni 212 digelar di JIS. Riza menyebut untuk kegiatan non-olahraga seperti Reuni 212 untuk saat ini belum bisa dilakukan di JIS.
“Perlu saya tegaskan bahwa JIS utamanya dibangun untuk kegiatan olahraga, mendorong lahirnya atlet-atlet kebanggaan Indonesia kelak. Ini untuk mengoreksi pemberitaan di media massa baru-baru ini mengenai rencana reuni 212 yang memakai JIS,” kata Riza dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (15/5/2022).
Riza menuturkan ke depan JIS akan menjadi tempat untuk berbagai kegiatan mulai dari olahraga sampai keagamaan. Riza mengatakan regulasi untuk kegiatan non-olahraga sedang disusun oleh PT Jakarta Propertindo (Jakpro).
“Memang benar, ke depan JIS akan menjadi ruang publik, tempat warga bertemu dan berinteraksi dalam hal keagamaan, sosial, dan kebudayaan. Namun, untuk kegiatan non-olahraga tersebut, regulasi dan ketentuannya masih disusun oleh PT Jakarta Propertindo (Jakpro). Sehingga, untuk saat ini, belum bisa digunakan sebagai lokasi reuni 212,” ucapnya.
Panduanku Sehat
Sumber